Selasa, 20 Februari 2024

'GETTING WORSE: Metode Bertahan Agar Kuat Menghadapi Keterpurukan'

Sudah sejak lama saya merasa kecewa terhadap beberapa metode Personal Growth yang saya amalkan sekian lama.

Sepertinya nggak terlalu ngaruh dengan target yang saya inginkan. Lumayan ok sih tapi hasilnya menurut saya tidak terlalu sesuai yang dijanjikan atau testimoni orang yang sudah belajar.

Namun saya akui metode yang saya pelajari dan amalkan memang sedikit berguna dan itu buat saya sudah lumayan..

Belakangan saya juga menemukan fakta bahwa jika saya tidak mengamalkan ilmu ini, situasi buruk yang sedang terjadi, malah jadi semakin parah!

Kejadian ini terjadi sekian kali sehingga menjadi pola yang konsisten yaitu:

'Tiap kali saya berhenti melakukan habit yang bagus, maka kondisi yang terjadi, malah semakin parah'

Hingga akhirnya saya mendapatkan 'pencerahan'

Saya akhirnya memutuskan untuk tidak lagi terlalu berharap agar metode seperti meditasi, olahraga, pernafasan dll yang saya lakukan, akan memberikan hasil bombastis dan maha dahsyat lagi.

Namun saya tetap melakukannya karena itu menjaga diri saya, tidak jatuh terlalu dalam sehingga makin sulit atau malah mustahil untuk bangkit lagi, jika sedang mengalami situasi yang rumit dan sulit dibereskan.

Karena kalau nggak dilakukan, waduh, kacau parah pak!

Tapi kalau saya tetap melakukannya, entah kenapa, saya jadi lebih rileks dan walau tidak besar atau bombastis, tetap memiliki energi untuk melakukan apapun yang dibutuhkan untuk membereskan problem apapun yang sedang saya tangani.

Jadi sekarang, saya sudah tidak terlalu peduli lagi dengan hasil bombastis yang jadi harapan di awal saat belajar dan berlatih.

Namun ya tetap saya lakukan, soalnya kalau nggak, aduh kacaunya makin parah wkkkkkkkk

Namun ada yang agak aneh sih, setelah saya kembali melakukan habits bagus yang sebelumnya biasa saya kerjakan, namun dengan mentalitas 'kalau lu nggak melakukannya, lu bakalan makin ancur bray!' entah kenapa, energi saya jadi makin bagus..

Kekuatan saya secara fisik jadi meningkat dan saya melakukan habits ya santai saja seperti sholat, yang kalau anda tidak melakukannya, potensi anda masuk neraka jadi jauh lebih besar wkkkkkkk :v

Dalam NLP ini disebut dengan 'Motivasi Menjauh', yaitu semangat melakukan sesuatu karena takut akan mudharat yang akan terjadi atau yang sudah pernah terjadi bahkan sudah berkali kali, akan kena lagi :D

Jadi, kalau metode harapan atau ekspektasi saat anda melakukan sesuatu itu gagal atau anda sulit untuk konsisten melakukannya, bisa jadi metode 'Getting Worse' akan bikin anda jadi menghajar lagi habits atau ritual positif yang selama ini anda sudah tinggalkan.

Bukan apa apa, kalau tidak melakukannya, bukankah akan jadi lebih bahaya dan sudah terbukti rasa sakitnya? :D

Prinsip ini juga dalam pengalaman saya sangat bagus buat yang lagi terpuruk, entah itu secara finansial, hubungan maupun sosial..

Walau hati sedang patah, uang sedang cekak, teman teman sedang menjauh, keberuntungan atau pertolonganNya kayanya belum juga datang maka:

Tetaplah beres beres..

Tetap cuci piring..

Tetap cuci baju..

Tetap jemur pakaian..

Tetap bersihkan halaman..

Tetap olahraga ringan..

Tetap sholat..

Tetap zikir..

Tetap meditasi..

Tetap menulis hal yang bagus 

Dan segala hal baik lainnya, sambil tetap berusaha untuk membereskan tantangan hidup yang sedang dialami..

Bisa jadi perasaan anda tidak jadi lebih baik dengan segala ritual ini, namun insya Allah saya jamin, kondisi anda tidak akan jadi jauh lebih buruk ketimbang saat ini..

Sebab kalau tidak melakukannya, maka kondisi yang sudah tidak enak dan parah, akan menjadi semakin memburuk..

Dan pada banyak orang, sudah banyak yang akhirnya menjadi depresi berat, menjadi gila beneran atau bahkan mengakhiri hidupnya..

Maka prinsip 'Getting Worse' ini insya Allah mencegah semua kegilaan yang mungkin saat ini sedang terjadi pada hidup anda, menjadi semakin gila..

Atau bahkan, karena anda terus melakukannya, bisa jadi akan terjadi kondisi seperti yang saya alami yaitu, karena ngamalin ilmunya bukan

karena harus mendapatkan hasil dari ritual kesuksesannya melainkan karena takut jadi tambah gawat, eh malah ilmunya jadi bekerja dengan bagus! :D

Kok bisa begitu?


Ya mungkin saja karena sudah tidak terlalu melekat dengan hasilnya atau bahkan tidak peduli sama sekali karena basisnya takut makin parah, sehingga kekuatan dari ilmunya malah jadi keluar..

Ini mirip dengan prinsip para Samurai zaman dulu yang saat berlatih, mereka membayangkan hal hal buruk dan fatal terjadi, sehingga saat tiba pertarungan hidup mati beneran, maka mereka sudah santai santai saja dan bisa memainkan pedangnya tanpa ragu, tanpa takut dan tanpa segan segan..

Jadi mulai sekarang, kapan saja anda merasa malas untuk melakukan habit yang bagus, maka ingat saja:

'Kalau kau tidak melakukannya, maka hidupmu akan semakin gila dan menderita!'

Sekian dari saya, semoga ada manfaatnya ya :D

Salam :)

Fahmy Arafat Daulay

Tidak ada komentar:

Posting Komentar