Jumat, 26 Februari 2016

HOW TO SAY NO: CARA MUDAH BERKATA 'TIDAK' YANG SAKTI MANDRAGUNA (Based On TRUE STORY).

Banyak sekali orang yang nggak enakan menolak suatu ajakan padahal ajakan itu bisa jadi sangat berbahaya dunia akhirat, merusak masa depan ataupun sekedar membuang buang umur atau uang anda untuk membeli sesuatu yang tak perlu.

Rasa nggak enakan ini adalah warisan tradisi timur yang sudah turun menurun. Beda dengan di Jerman. Saya pernah baca kalau disana kalau ada orang yang tidak suka sesuatu maka mereka akan mengatakannya langsung to the point, tanpa ampun :D

Beda dengan disini yang kalau kita begitu maka dianggap tidak sopan, nggak tahu diri dan sejenisnya. Pokoknya yang jelek jelek lah. Padahal, kalau tidak dibilang efeknya akan lebih gawat lagi. 

Saya pernah merasakan hal ini dan saya sudah bertobat serta kembali ke jalan yang benar. Nggak lagi dah bersikap yes yes terus, bisa buang umur dan menghambat ke tujuan yang lebih besar.

So, bagaimana caranya?

Saya akan memberikan beberapa cara yang akan menghipnotis anda untuk mudah mengatakan NO pada apapun yang membuat anda buang buang umur, bermaksiat atau buang buang duit yang tak perlu ataupun melakukan segala yang nggak ada untungnya. 

Silakan share jika anda merasa ini berguna juga untuk teman, saudara atau siapapun yang anda sayangi.

1. JANGAN BAWA DUIT SEPESER PUN dan JANGAN BAWA ATM, CREDIT CARD DAN APAPUN YANG BISA DIJADIKAN ALAT PEMBAYARAN DALAM WAKTU SINGKAT. 

Kalau anda mau nyari suatu barang ditoko dan nanya nanya harga, maka biasanya setelah negosiasi harga dll maka orang yang nggak enakan akan membeli saja barang barang yang sudah ditawar padahal didalam hati, dia nggak setuju dengan harganya yang bisa jadi kemahalan.

Nah untuk kondisi yang begini, kalau anda mau riset harga harga yang murah atau bagus, maka sebaiknya anda JANGAN BAWA DUIT SEPESER PUN dan JANGAN BAWA ATM, CREDIT CARD DAN APAPUN YANG BISA DIJADIKAN ALAT PEMBAYARAN DALAM WAKTU SINGKAT. 

Maksud saya, bawa duit yang hanya cukup untuk bayar parkiran atau mungkin bensin seliteran saja. Teknik ini mau tak mau akan mencegah anda membeli barang yang tak perlu karena memang nggak ada duitnya hehehe :D

So, saat si penjaga toko pun menekan atau merayu anda habis habisan, anda tinggal bilang:' Maaf mas, saya nggak bawa duit nih. Matur nuwun ya infonya :D'

Aman..

Terkendali.. ;)

2. Melihat Ke Jam Tangan atau Dinding Sesering Mungkin.

Teknik ini saya dapatkan dari teman saya yang seorang penulis dan sastrawan. Dalam obrolan saya via phone saya mendapatkan teknik yang dahsyat ini. Gampang sekali dan ampuh.

Kalau anda ingin menyihir atau menghipnotis orang secara tidak langsung agar ia segera pergi (mungkin karena ia sudah bertamu kelamaan, atau anda ada urusan yang ingin segera dibereskan) maka anda bisa melakukan ini.

Lihat saja kearah jam tangan atau jam dinding anda sering sering. Lihat kira kira 5 detik an dan beberapa kali dengan jeda. Cara ini akan membuat dia bertanya 'Ente lagi ada urusan ya' atau 'Lagi sibuk ya'
Yes, kalau sudah begini anda tinggal 'Iya nih mau ada acara ini .... atau mau ngerjain itu....Sorry ya, nggak bisa nemenin ente lama lama, beneran penting nih' 

'Ya udah ane cabut dulu ya'

'Oke bray'

Selesai hehehe :D

3. Jurus Beres Beres.

Saya sendiri dihajar dengan teknik ini gara gara bertamu kelamaan dirumah seorang teman bertahun tahun silam. Ia waktu itu jualan nasi padang dan sudah kira kira diatas jam 9 an malam sementara saya terus saja asik mau ngobrol (waktu itu saya memang payah sekali urusan komunikasi wkkkk) 

Lalu dia membereskan peralatan jualannya dan mematikan lampu. Barulah saya mengerti, sekaligus terpaksa go dari situ :D

Teknik ini digunakan jika ada orang yang seperti saya dulu (yang belum tahu diri wkkkk) yang tidak juga cabut dari rumah anda karena luar biasa hobi ngobrol dalam jangka yang amaaat panjaaaang. 

Gunakan teknik ini dan lihat sendiri hasilnya ;)

4. Penundaan Keputusan.

Cara ini sangat manjur untuk anda yang masih bingung atau memang tidak mau menerima ajakan atau tawaran dari orang lain. Jika anda terlalu bingungnya untuk mengambil keputusan karena begitu banyaknya gangguan (pikiran, kerjaan, keramaian dll) maka saran saya anda sebaiknya menunda mengambil keputusan selama beberapa jam atau hari atau tergantung seberapa penting keputusan itu.

Jika tak terlalu penting, maka anda bisa menundanya beberapa jam saja dan bilang 'Ok kasi aku waktu mikir selama 2 atau 3 jam dan Nanti aku kabari via sms, bb atau whatsapp ya' 

Dengan cara ini, anda akan terhindar dari melihat mukanya yang mungkin kecewa dan akhirnya jadi sedih, padahal anda memang punya urusan yang memang lebih prioritas lagi, karena anda menyampaikannya lewat social media atau bisa juga lewat telpon yang tekanannya tidak terlalu kuat dibanding ketemu langsung. 

Sekali lagi, beri diri anda waktu untuk memutuskan dan lakukan jarak jauh via phone atau social media :D

5. Bagaimana Cara Bilang NO Pada Diri Sendiri.

Jika anda punya kebiasaan buruk dan anda sulit bilang NO dan akhirnya terus saja melakukan hal itu, saya punya teknik yang mungkin akan sangat berguna dan mengubah hidup anda selamanya yaitu The 5 Minutes Distraction Technique.

Keren kan namanya hehehe :D

Caranya: Saat anda merasa ingin melakukan sesuatu yang anda rasa atau menurut pengalaman anda sangat buruk atau berbahaya bagi anda dunia akhirat, maka anda segera beralih keaktivitas lain selama 5 menit saja. 

Aktivitasnya bisa nyuci piring, lompat lompat, meditasi, membaca buku, berteriak teriak ditengah jalan (yang ini sebaiknya jangan wkkkk), mandi, pokoknya apapun yang bisa mendistraksi atau memecah perhatian anda selama 5 menit atau lebih.

Secara umum, anda akan teralihkan perhatiannya dan bahkan lupa untuk melakukan hal hal yang tidak penting itu. Ini karena cara kerja pikiran yang tidak bisa fokus pada beberapa hal pada waktu yang bersamaan. 

Maka, menurut cara kerja pikiran ini, anda akan dengan mudah terbebas dari hal hal yang sulit anda tolak dari diri anda sendiri dengan menggunakan The Five Minutes Distraction Technique.

Yes, itu saja dulu semoga bermanfaat dan silakan bagikan pada siapapun yang anda inginkan. 

It's All FREE :)

Nah sampai sejauh ini, bagaimana menurut anda?

#Mantra #WakingHypnosis #Communication

http://fahmyarafat.com/http://www.belajartelepati.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar