Dalam khazanah keilmuan metafisik, biasanya metode untuk 'menarik pulang' orang yang kabur atau hilang entah kemana itu di tradisi jawa terkenal yang namanya Aji Puter Giling Sukmo.
Sementara seingat saya di daerah Melayu sekitarnya yaitu dengan menggunakan beras kuning yang secara umum biasa dengan mengisinya dengan rapalan khusus disertai dengan pengisian kekuatan yang disebut dengan Ma'rifat -> Bukan ma'rifat versi tasawuf ya maknanya tapi lebih dekat ke afirmasi yang dilakukan dengan fully faith and full concentrate.
Begitupun juga dengan sebagian tradisi tenaga dalam versi pondok yang menggunakan surah Yaasiin yang di combine dengan teknik nafas dan visualisasi tertentu yang diisikan ke sebuah batu yang bisa digunakan untuk menarik balik maling yang sudah mencuri agar kembali ke rumah yang dimaling. Di berbagai daerah di dunia seperti di Hawaii dan lain lain, itu macem macem tekniknya dan pola yang saya lihat adalah nyaris semuanya bersifat keras dan mematikan akal sehat dari orang yang 'ditembak' dengan kekuatan pikiran, dari masing masing tradisi, yang menurut saya, kurang manusiawi.
Pencarian saya selama bertahun tahun belajar ilmu metafisika akhirnya menemukan satu titik dimana ada metode lembut yang tidak hanya insya Allah ampuh untuk membereskan masalah orang kabur seperti yang tertera di pengalaman praktek dibawah ini, namun juga aman secara syari'at dan tak ada manipulasi ayat ayat suci demi kepentingan pribadi yang kalau dikaji tafsirnya, sebenarnya sangat tidak nyambung dengan maksud surah dan ayat yang lebih diarahkan ke perbaikan akhlak atau hukum syariah.
Malahan, semakin mengamalkan ToR, maka insya Allah semakin dekat si praktisi pada Tuhannya :)
Berbeda dengan jika seseorang belajar (tanpa filter) ilmu bawah sadar, kesadaran atau ilmu metafisika luar yang biasanya makin lama akan membuat orang jadi makin aneh :D
Trust Me, saya sudah belajar banyak sekali hal hal begituan selama lebih 2 dekade ini, baik dari khazanah barat, maupun timur maupun yang versi 'logic' versi kalangan peneliti tertentu, jadi saya paham lah ;)
Dan HASIL PRAKTEK dibawah ini sebenarnya lumayan mengejutkan buat saya, karena biasanya ToR itu digunakan untuk kasus yang para praktisinya bisa bertemu langsung dengan orang yang mereka bermasalah dengannya, bukan yang hilang total sampe jauh banget begini hehehe..
Hilang entah kemana 5 tahun bisa balik lagi itu terus terang saja, bikin saya terheran heran..
Yah alhamdulillaah deh, yang namanya ilmu kalau beneran dipraktekin ya insya Allah keluar barokahnya :)
#ToRInAction
Tidak ada komentar:
Posting Komentar