Sabtu, 10 November 2018

RAPI ITU PENTING..

Kerapian dan meletakkan sesuatu pada tempatnya itu memperkuat tenaga fokus konsentrasi.

Kenapa?

Karena energi mental dan fisik kita tidak terhabiskan untuk beres beres dulu atau mencari cari dulu benda benda penting untuk pekerjaan kita seperti file, pulpen, kertas penting, buku referensi atau apapun terkait pekerjaan kita.

Udah stres dan capek duluan begitu ngeliat ruangan kerja ancur berantakan. 

Energi dan UMUR/SISA NYAWA yang harusnya bisa super fokus buat kerjaan eh malah dihabiskan untuk mencari cari barang barang yang sebenarnya kalau rapi dan ditempatkan sesuai tempatnya hanya butuh beberapa detik saja untuk mengambilnya.

Sisa tenaga yang cuman seuprit itu, itulah yang digunakan buat kerja. Belum lagi akibat stres gegara hal remeh ini juga merembet pada kemarahan pad pasangan, anak atau rekan kerja.

Menimbulkan luka batin, dendam, ribut ribut dan amarah nggak penting hanya gara gara nggak rapi. Bikin dosa berlapis lapis hanya gara gara nggak rapi dan disiplin meletakkan sesuatu dengan rapi dan teratur, pada tempatnya.

Gimana mau menghasilkan manfaat dan keberhasilan kalau udah begini ceritanya?

Bahkan perubahan sederhana seperti meletakkan kunci kenderaan pada tempat yang sama setiap hari sudah sangat sangat membuat pikiran saya jadi lebih relax. Sebab sebelumnya saya biasa ngelempar kunci ke meja atau bantal ruang tamu.

Walaupun sepertinya mudah ditemukan, dalam kenyataannya saya sering kehilangan umur/nyawa hanya untuk mencari cari dimana nyempilnya itu kunci saat akan mengantar anak saya TK atau keluar bersama istri untuk belanja :D

Sekarang, alhamdulilaah saya nyaris nggak stres lagi untuk urusan beginian. Sudah terletakkan pada tempatnya, consistently :)

Untuk anda yang mudah kehilangan fokus dan kehabisan tenaga, lain kali setelah anda selesai kerja, langsung saja rapikan meja atau ruangan kerja anda.

Ini sangat merelakskan pikiran dan membantu kekuatan fokus untuk lebih mudah mengeksekusi action plan yang dibuat hari ini. Sangat menenangkan dan menghemat umur, nyawa dan stres yang nggak perlu.

Yang jika anda semakin produktif artinya insya Allah :

- Semakin banyak produk atau jasa atau tindakan yang anda ciptakan

- Semakin banyak uang yang anda tarik.

- Semakin banyak waktu luang yang anda miliki untuk melakukan hal lain yang bermanfaat.

- Semakin puas anda dengan diri anda sendiri, semakin tidak menyesal anda dengan hidup anda.

- Semakin lebih membahagiakan hidup anda.

Dan semua itu bisa dimulai dari, menjadi lebih rapi, teratur dan nggak buang umur/nyawa hanya untuk mencari cari benda atau barang untuk segera bekerja ;)

Gimana, Masuk Akal kan? ;)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar