Rabu, 11 April 2018

Kalau Janji Sama Anak Itu Ya Ditepati!

Janji sama anak itu mengerikan.

Anak anak selalu ingat apapun yang dijanjikan orang tuanya, bahkan bisa ingat selamanya.

Jadi ingat pas Founder ESQ, Ary Ginanjar Agustian main sama anaknya pas ulang tahun seharian keliling keliling. 

Terasa menyenangkan dan membahagiakan dan seingat saya, pak Ary Ginanjar waktu itu meminta agar anaknya lebih rajin dalam belajar.

Tetapi beberapa waktu setelahnya, si anak masih saja dengan perilaku lamanya. Setelah diusut ternyata ia masih teringat janji pak Ary yang belum ditepati, yaitu belum membelikan bola.

Ya ampun, dia baru ingat kalau 3 bulan lalu pernah menjanjikan mau belikan bola :D

Dan gara gara itu, anaknya jadi males mau melakukan apa yang dinasehatkan orang tuanya.

Anak saya pernah saya janjikan untuk dibelikan mainan. Karena kelelahan dan kesibukan, saya dan istri lupa. Nah pada saat ngambek baru dia bilang kalau kita nggak beliin mainan tertentu.

Duh, inget aja ni anak hahaha :D

Apa yang membuat anak sering ngeyelan dan susah dinasehati, salah satunya adalah janji janji yang tidak juga ditepati orang tuanya.

Mungkin janjinya remeh dan buat kita nggak penting, tapi buat anak?

Wuih baginya itu adalah SEGALANYA!

Integritas atau rasa percaya pada orang tuanya anjlok, sehingga menjelma dalam prilaku yang ngeyelan atau tidak menyenangkan. 

Ngerinya, hal ini, jika tidak segera diatasi, kemungkinan bisa berlanjut hingga dewasa dan menurun pada anaknya juga, serta membuat masalah pada pernikahannya :)

Merasa punya janji pada anak yang belum ditepati?

Sekecil dan seremeh apapun itu (misalnya ngajak main di PAUD, jalan sore naek motor atau sekedar membelikan mainan yang sudah kita janjikan) TEPATI!

LAKUKAN SEGERA!

Meremehkan hal ini, akan membuat banyak masalah dimasa depan dan membuat anda jadi orang tua yang susah dipercaya.

Dipercaya saja nggak, gimana mau mengharapkan anak mau menuruti nasihat kita? :D

Insya Allah sore ini, kami mau jalan ke toko mainan anak anak, memenuhi janji yang sudah disampaikan pagi pagi kemaren :D

Semakin menepati janji, semakin percaya anak pada kita. Semakin percaya anak pada kita, semakin mudah untuk mengarahkannya, pada jalan yang benar lagi diridhaiNya, insya Allah :)

Silakan SHARE, jika anda merasa ini ada manfaatnya :)

Salam :)

Fahmy Arafat Daulay 

#ESQ #OldiesButGoodiesBook #BelajarParentingItuSUPERPENTING

Tidak ada komentar:

Posting Komentar