Sabtu, 24 Maret 2018

Gimana Caranya Biar Tetap Fokus?

Beberapa hari ini saya menggunakan pertanyaan keren ini untuk membantu saya lebih cepat 'sembuh' dari semua pikiran yang berisik dan komen nggak penting yang kadang atau sering bikin emosi.

Inspirasinya dari Dr David J. Schwartz, penulis kitab The Magic of Thinking Big yang sudah diterjemahkan menjadi Berpikir dan Berjiwa Besar.

Ini pertanyaan beneran luar biasa powerful dan membuat saya jadi mudah fokus lagi dan nggak terlalu mikirin (karena memang nggak mau hehehe) semua yang bukan jadi target utama saya.

Ini pertanyaannya:

'Apakah dengan mikirin atau merespon hal ini bisa membantuku mencapai tujuan terbesarku?'

Bisa divariasikan dengan:

'Apakah mikirin ini bisa membantuku untuk segera menikah tahun ini?'

'Apakah mikirin ini bisa membantuku mendapatkan 1 Milyar tahun ini?'

'Apakah mikirin ini bisa membantuku lebih dekat pada Allah?' dan lain sebagainya.

Syarat utamanya ya tentu saja anda perlu punya target atau perencanaan dulu. Kalau belum punya target ya pertanyaan ini nggak terlalu powerful atau bahkan nggak ada gunanya.

Itulah pentingnya punya perencanaan harian, mingguan, bulanan, tahunan, 5 tahunan dan 10 tahunan yang secara rutin direvisi (bisa setiap 1 bulan, 1 tahun dan seterusnya).

Supaya nggak gampang baperan dan di KO sama orang orang dengan luka batin parah yang nyari perhatian :v

Saya melakukan pertanyaan ini berkali kali, kapanpun, dimanapun dan saya merasakan pikiran saya jadi lebih dan lebih fokus lagi pada tujuan utama yang sedang jadi 'mangsa' nya saya hahaha :D

Ok sekarang izinkan saya nanya sama anda:

Apakah yang sedang anda pikir dan respon saat ini, membantu anda mencapai tujuan terbesar anda? ;)

SHARE, jika anda merasa ini bermanfaat :)

#SuperPowerfulQuestion #QuestionisTheAnswer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar